Studi Tiru Membangun WBBM, Imigrasi Ponorogo Semangat Belajar ke Imigrasi Tg. Perak
Surabaya – Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Ponorogo melaksanakan kegiatan studi tiru Pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) ke Kantor Imigrasi Kelas I TPI Tanjung Perak. Rombongan dipimpin oleh Kepala Kantor Perdemuan Sebayang tiba dan disambut oleh jajaran Kantor Imigrasi Tanjung Perak, Kamis (30/06).
Rombongan didampingi oleh Bapak Deny Hariadi selaku Plh. Kepala Kantor Imigrasi Tanjung Perak dan bersafari keliling kantor untuk melihat sarana prasarana, layanan, dan inovasi-inovasi yang telah diciptakan oleh Imigrasi Tanjung Perak.
Setelah safari, kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan terkait bagaimana pembangunan ZI menuju WBBM. Bapak Wahyudiantoro selaku Kasubsi Dokumen Perjalanan menjelaskan bagaimana kiat dan strategi Kantor Imigrasi Tanjung Perak untuk membentuk mindset dan culture set yang tidak hanya tim pokja pembangunan ZI namun juga seluruh pegawai hingga akhirnya bisa meraih predikat WBBM.
Kepala Kantor Imigrasi Ponorogo menyampaikan apresiasi terkait inovasi dan layanan yang ada. Beliau juga menyampaikan terima kasih atas sambutan yang luar biasa. Beliau berharap, kegiatan ini dapat memotivasi jajaran Imigrasi Ponorogo agar dapat maksimal dan semangat dalam pembangunan ZI menuju WBBM.
IPON PROMAX Siap WBBM
Imigrasi Ponorogo Profesional Melayani Maksimal
@kemenkumhamri
@ditjen_imigrasi
@kumhamjatim
@divisi_imigrasi_jatim
@rbkunwas
@imigrasi_tgperak